Workshop Kurikulum untuk Program Sarjana Keperawatan & Ners
July 17, 2024 2024-07-22 4:29Workshop Kurikulum untuk Program Sarjana Keperawatan & Ners

Workshop Kurikulum untuk Program Sarjana Keperawatan & Ners
STIKes Kapuas Raya Sintang dengan bangga mengumumkan keberhasilan pelaksanaan Workshop Kurikulum untuk Program Sarjana Keperawatan & Ners. Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 17 Juli 2024 dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, dosen, praktisi dari berbagai rumah sakit, puskesmas serta perwakilan dari Dewan Pengurus Daerah Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPD PPNI) Sintang, CI lapangan, PSC 119, DAMKAR, Sintang, BASARNAS, Manggala Agni dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sintang.
Workshop ini dilaksanakan hybrid, dengan tujuan untuk melakukan pengembangan kurikulum untuk mendukung perizinan Program Studi baru Sarjana Keperawatan & Profesi Ners di STIKARA Sintang. Acara tersebut diawali dengan sambutan hangat dan dibuka resmi oleh Ketua STIKARA Sintang, Dr. Uray B. Asnol, MM., M.Kes yang menekankan pentingnya penyelarasan kurikulum dengan kebutuhan dunia kerja dan perkembangan ilmu pengetahuan. Hal ini disambut baik oleh Ketua DPD PPNI Sintang, Ns. Arpan, S.Kep yang menekankan pentingnya sinergi antara institusi pendidikan dan organisasi profesi dalam menghasilkan perawat yang berkualitas.
Kegiatan Workshop dibimbing oleh Dr. Yuni Sufyani Arief, S.Kp., M.Kes sebagai Kepala Bidang Pengembangan Kurikulum Program Sarjana dan Ners AIPNI. Peserta terlibat langsung dalam mendiskusikan berbagai aspek kurikulum, termasuk pembahasan kompetensi inti dan struktur kurikulum yang diusulkan, metode pembelajaran, evaluasi serta integrasi teknologi dan praktik klinis. Hasil diskusi dan rekomendasi dari workshop dipresentasikan dalam sesi pleno untuk mencapai konsensus dan merumuskan rekomendasi yang akan menjadi dasar pengembangan dokumen kurikulum. Diharapkan hasil workshop yang telah menghasilkan sejumlah keputusan penting akan menjadi komitmen dan berkelanjutan bagi STIKARA Sintang, sehingga diimplementasikan dalam kurikulum Program Sarjana Keperawatan & Ners, STIKARA Sintang.
Ketua Panitia Workshop, Ns. Novin Yetiani, S.Kep., M.Kep., menyatakan bahwa workshop ini merupakan langkah maju yang signifikan dalam peningkatan kualitas pendidikan keperawatan di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kapuas Raya Sintang. “Kami berkomitmen untuk terus memperbaharui kurikulum agar sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan kebutuhan dunia kerja. Kami berharap kurikulum ini dapat menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap menghadapi tantangan di dunia keperawatan,” ujarnya. Dengan berakhirnya workshop ini, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kapuas Raya Sintang siap melangkah ke tahap berikutnya dalam implementasi kurikulum baru dan terus berkomitmen dalam mencetak tenaga keperawatan yang berkualitas dan profesional.
Related Posts
Search